Dorong Ketahanan Pangan Komisi III DPRD Sulut Minta Bendungan Modayag Di Rehab

oleh -21 views

Manado, Infosulut.id – Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) sulut bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), bahas persoalan perbaikan bendungan Modayag.

Dalam kesempatan tersebut Berty Kapojos mengatakan
“Khsus untuk anggota komisi mendesak bendungan di modayag untuk di perbaiki,” ungkap Berty Kapojos selaku ketua komisi III.

Tutur Berty lagi, bahwa di sana ada sekitar 6 bendungan, namun paling tidak pihaknya menyarankan agar pada APBD Perubahan untuk dianggarkan 1 biaya perbaikan bendungan di modayag

“Karena bendungan tersebut harus di alokasikan dalam dana aspirasi khusus, dan dari pihak balai siap untuk mengusulkan ke pusat,” jelasnya, Senin (08/07/2024) Ruang rapat komisi III DPRD Sulut.

Sementara itu Yongkie Limen di tempat yang sama mengatakan, bahwa harus ada perhatian khusus dalam produksi pangan salah satunya lewat perbaikan dari bendungan di modayag .

“Jadi sayang sudah punya bendungan tapi tidak di perhatikan, dan di sarankan agar segera di rehab,” kunci yongkie limen .

Peliput : Candle
Editor : Kifli